Stock Reconciliation / Rekonsiliasi Stok

Stock Reconciliation digunakan untuk melakukan penyesuaian (rekon) nilai quantity maupun valuasi stok yang diinginkan per tanggal tertentu. Nilai quantity maupun valuasi yang dimasukkan adalah nilai akhir yang diinginkan. Berbeda dengan Stock Entry, transaksi yang terbentuk adalah nilai penyesuaian per mutasi (+/-), bukan nilai akhir. Lihat Stock Entry disini

Contoh use-case penggunaan Stock Reconciliation adalah untuk proses Stock Opname dan bisa di-entry secara back-dated

Contoh.

  1. 01-Dec-2023 12.05pm, Item A001, posisi stok 5 Pcs, valuasi Rp 1,000 per Pcs
    01-Dec-2023 13.00pm, Item A001, posisi stok 4 Pcs, valuasi Rp 1,000 per Pcs (Nilai Akhir Aktual)
    02-Dec-2023 07.00am, Item A001 terjual 1 Pcs, maka sisa stok setelah transaksi ini menjadi 4-1 = 3Pcs

  2. Backdate:

    01-Dec-2023 12.05pm, Item A001, posisi stok 5 Pcs, valuasi Rp 1,000 per Pcs
    02-Dec-2023 07.00am, Item A001 terjual 1 Pcs, maka sisa stok setelah transaksi ini menjadi 5-1 = 4Pcs

    01-Dec-2023 13.00pm, Item A001, posisi stok 4 Pcs, valuasi Rp 1,000 per Pcs (Nilai Akhir Aktual)

    03-Dec-2023 13.00pm, Item A001 terjual 1 Pcs, maka sisa stok setelah transaksi ini menjadi 3-1 = 2Pcs

Setelah Stock Recon di-submit, maka sistem secara otomatis melakukan penyesuaian Buku Stok (Stock Ledger) terhadap semua transaksi stok yang terjadi setelah tanggal dan jam Stock Reconciliation ini di-submit

Cara Mengakses Stock Reconciliation

  • Melalui Home: Home > Stock > Tools > Stock Reconciliation


  • Melalui Search Bar:


Fungsi Stock Reconciliation

  • Opening Stock: Dengan menggunakan Stock Reconciliation dokumen, User dapat mengubah banyak barang pada suatu warehouse dengan waktu sesuai dengan yang User inginkan seperti dalam saat pembukaan stock.

    Catatan

    Opening stock hanya bisa dilakukan sekali, saat pembukaan stock

  • Stock Reonciliation: Semua stock yang berada di system dan stock yang asli seharusnya sesuai dan akurat. Tetapi jika ada kesalahan atau tidak kesamaan, User dapat menggunakan dokumen ini untuk menyesuaikan stock barang yang asli dengan system.

Pembuatan Stock Reconciliation

  • Buka Stock Reconciliation List, klik "+ Add Stock Reconciliation".


  • Masukkan akun dengan tipe Stock Adjustment.



Opening Stock (Saldo Awal Stok)

  • Pilih purpose Opening Stock pada dokumen.


  • Masukkan Item, Warehouse, dll yang ingin dimasukkan pada tabel.


  • Save

Stock Reconciliation (Rekonsiliasi Stok)

  • Pilih purpose Stock Reconciliation pada dokumen.


  • Masukkan Item dan Warehouse, qty dan valuation rate sekarang akan diambil. Jika dibutuhkan, ganti qty sesuai ketentuan User.


  • Save

Efek terhadap Accounting dan Inventory

Efek Stock Reconciliation adalah sistem akan melaukan penyesuaian buku stok (Stock Ledger) dan Buku Besar (General Ledger) sesuai perubahan nilai yang terjadi di dokumen Stock Reconciliation.

Setelah dokumen Stock Reconciliation ini di-submit, secara otomatis sistem akan melakukan increment/decrement nilai akun Inventory (persediaan barang) di buku besar.

Selisih yang terjadi akan dibukukan di Akun yang ada di kolom Difference Account (Akun ini sudah terbentuk otomatis oleh Sistem, kecuali jika Anda ingin mem-posting perubahan di akun yang Anda buat sendiri. Di COA, tipe akun yang bisa dipilih adalah tipe Stock Adjustment)

  • Stock Ledger



  • Accounting Ledger



On this page